Tuesday, June 6, 2023
HomeKata Bijak Islami30+ Kata Mutiara Islami Tentang Istiqamah Dalam Ketaatan

30+ Kata Mutiara Islami Tentang Istiqamah Dalam Ketaatan

Kata mutiara islami tentang istiqamah ini memuat motivasi dan inspirasi islami agar kita terus konsisten dalam kebaikan. Karena menjaga atau memelihara amal baik itu jauh lebih sulit dibandingkan memulainya.

Dalam islam, seorang muslim tidak hanya dituntut untuk melakukan kebaikan. Tetapi yang lebih penting dari itu adalah bagaimana ia mampu menjaga sikap istiqamah dalam kebaikan tersebut. Istiqamah berarti teguh dan patuh pada ketentuan Allah, tidak hanya sekali dua kali, tapi terus menerus secara berkesinambungan sampai akhir hayat (QS. Al-Hijr: 99).

Istiqamah dalam kebaikan memang bukan perkara mudah. Banyak godaan yang seringkali menggoyahkan komitmen kita untuk menjaga ketaatan, baik godaan yang sifatnya dari dalam diri sendiri maupun dari luar. Itulah kenapa Allah lebih menyukai amalan yang istiqamah, meskipun secara kuantitas sedikit. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam juga sering berwasiat kepada para sahabat – yang tentunya menjadi wasiat juga bagi kita sebagai umatnya – tentang pentingnya memelihara amalan dengan istiqamah.

Banyak motivasi yang bisa kamu dapatkan dalam kumpulan kata mutiara islami tentang istiqamah ini. Untaian kata kata bijaknya menjadi sumber semangat bagi kita untuk lebih giat beramal dan istiqamah mengerjakannya.

Sifat iman manusia yang fluktuatif terkadang membuat seseorang mengalami penurunan semangat dan gairah dalam beribadah. Kondisi seperti ini biasa dikenal dengan istilah futur. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Ingatlah setiap amalan itu ada masa semangatnya. Siapa yang semangatnya dalam koridor ajaranku, maka ia sungguh beruntung. Namun, siapa yang sampai futur (malas) hingga keluar dari ajaranku, maka dialah yang binasa.” (HR. Ahmad).

Kondisi futur harus segera diatasi agar tidak menghambat proses menuju istiqamah. Setidaknya ada dua hal kunci yang bisa dilakukan untuk mengatasi futur. Pertama, selalu menjaga keikhlasan dalam beramal semata-mata karena Allah subhanahu wa ta’ala. Kedua, membekali diri dengan pemahaman yang benar tentang ajaran islam.

Membaca kumpulan kata mutiara islami tentang istiqamah ini insyaallah akan menjauhkanmu dari kondisi futur dan membuatmu lebih termotivasi untuk beramal baik secara kontinyu.

Rasulullah shalallahu ‘alaihi wasallam dan para sahabat telah memberikan teladan bagaimana mereka memegang teguh sikap istiqamah dalam keimanan. Betapapun intimidasi dan penyiksaan menimpa, namun semua itu sedikitpun tidak menggoyahkan keimanan mereka.

Baca juga:  41+ Kata Nasihat Islami Tentang Dosa dan Maksiat

(Baca juga: Kata mutiara islami tentang bersabar)

Kata Bijak Islami Tentang Istiqamah

kata mutiara islami tentang istiqamah dalam ketaatan

Berikut ini mutiaraislam sajikan kumpulan kata mutiara islami tentang istiqamah yang penuh nasehat bijak, inspirasi dan motivasi agar kita senantiasa istiqamah di jalan kebaikan. Karena tidak ada keberhasilan tanpa dilandasi oleh sikap istiqamah.

Luar biasa

Jika istiqamah itu mudah, semua orang pasti bisa. Tapi nyatanya, yang mampu istiqamah hanya orang-orang luar biasa.

Paling dicintai

“The most beloved actions to Allah are those performed consistently, even if they are few.” – (HR. Bukhari)

“Amal yang paling dicintai Allah ialah yang konsisten sekalipun itu sedikit.” – (HR. Bukhari)

Di baliknya

Di balik kata istiqamah, ada perjuangan yang kuat, pengorbanan yang banyak dan doa yang tidak pernah berhenti.

Berat

Istiqamah itu berat. Kalau ringan namanya istirahat.

Tak mudah

Istiqamah is not easy. But i will do my best InsyaAllah.

Istiqamah itu tidaklah mudah. Tapi insyaallah aku akan melakukan yang terbaik.

Doa mohon istiqamah

يَا مُقَلِّبَ الْقُلُوبِ ثَبِّتْ قَلْبِي عَلَى دِينِكَ

“Wahai Dzat yang membolak-balikkan hati, kokohkanlah hatiku di atas agamamu.” – (HR. Tirmidzi)

Doa agar istiqamah

رَبَّنَا لَا تُزِغۡ قُلُوبَنَا بَعۡدَ إِذۡ هَدَیۡتَنَا وَهَبۡ لَنَا مِن لَّدُنكَ رَحۡمَةًۚ إِنَّكَ أَنتَ ٱلۡوَهَّابُ

“Ya Tuhan kami, janganlah Engkau condongkan hati kami kepada kesesatan setelah Engkau berikan petunjuk kepada kami, dan karuniakanlah kepada kami rahmat dari sisi-Mu, sesungguhnya Engkau Maha Pemberi.” – (QS. Ali Imran: 8)

Tetap istiqamah

Untuk kamu yang sedang hijrah, tetaplah melangkah menuju istiqamah.

Istiqamah itu mahal

Salah satu nikmat setelah mendapatkan hidayah dan taufik ialah tetap istiqamah. Ia adalah bentuk rahmat yang diberikan Allah kepada hamba-Nya dan juga sebuah kenikmatan yang tidak mampu terbeli walau dengan emas sepenuh bumi.

Tidak mudah

Kalau istiqamah itu mudah, tentu ganjarannya tak semahal surga.

Orang yang istiqamah

Ibnu Qayyim al-Jauziyyah rahimahullah berkata,

أهل الاستقامة في نهايتهم ، أشد اجتهاداً منهم في بداياتهم

“Orang-orang yang istiqamah lebih bersemangat pada masa-masa akhir mereka, dibandingkan dengan pada masa-masa awalnya.” – (Madarijus Salikin, 3/118)

Paling mahal

“Perkara yang paling Mahal bagi kita adalah akidah kita, oleh karena itu sebuah kewajiban bagi kita untuk menjaganya, dengan mempelajarinya, mengajarkannya, mendakwahkannya (mengajak orang lain untuk berakidah benar), dan Istiqamah. Tidak ada kebahagiaan dan keberuntungan bagi kita kecuali dengan akidah yang benar.” – (Syaikh Shalih al Fauzan)

Baca juga:  28+ Kata Mutiara Islami Ibnu Taimiyah Penuh Nasehat, Inspirasi & Motivasi

Memohon agar selalu diberikan istiqamah

Janganlah engkau takut sekedar besok makan apa. Takutlah jika tiba-tiba besok Allah cabut hidayah dari hatimu, lalu engkau kembali menjadi seperti dahulu.

Istiqamah di jalan Allah

“Ketika engkau sudah berada di jalan yang benar menuju Allah, maka berlarilah. Jika sulit bagimu, maka berlari kecillah. Jika kamu lelah, berjalanlah. Jika itupun tidak mampu, merangkaklah. Tapi jangan pernah berbalik arah atau berhenti.” – Imam Syafii

Ribuan langkah

Butuh satu langkah untuk berhijrah. Tapi butuh ribuan langkah untuk istiqamah.

Istiqamah

Istiqamah. Tak mudah untuk menjaganya. Bahkan tak jarang engkau harus mengeluarkan air mata.

Sajak nasehat istiqamah

Wahai diri, Istiqamahlah.
Biar pelan yang penting konstan.
Biar sedikit yang penting rutin.
Kala mulai lelah, ingatlah Allah.
Ingat bagaimana awal mula ingin hijrah dulu.

Walau hanya setetes

A drop of good deed can become an ocean if you do it constantly.

Setetes amal kebaikan bisa menjadi lautan jika engkau melakukannya secara terus menerus (istiqamah).

Kata Kata Islami Tentang Istiqamah

kata mutiara islami tentang istiqamah dalam ketaatan

Mengukur keimanan

Your level of iman can be measured in the consistency of your good deeds.

Tingkat keimananmu bisa diukur dari seberapa istiqamah kamu dalam beramal kebaikan.

Godaan setan

“If satan looks at you and sees you consistent in god’s obedience he will persist in coming after you. Should you continue to maintain consistency he will give up and leave you. But if you do not and He sees you fluctuating He will strive after you.” – Hasan Al-Bashri

“Jika setan melihatmu konsisten dalam melakukan amal ketaatan, dia pun akan menjauhimu. Namun, jika setan melihatmu beramal kemudian engkau meninggalkannya setelah itu, malah melakukannya sesekali saja, setan pun akan makin bersemangat untuk menggodamu.” – Hasan Al-Bashri

Belum cukup

“Clarity and consistency are not enough: the quest for truth requires humility and effort.” – Tariq Ramadan

“Kejelasan dan konsistensi tidaklah cukup: pencarian akan kebenaran membutuhkan sikap rendah hati dan usaha.” – Tariq Ramadhan

Baca juga:  26+ Kata Islami Malam minggu dan Akhir Pekan, Nasehat Bijak Buat Para Jomblo

Bantu aku istiqamah

Ya Allah, help me when i’m trying my best to please you.

Ya Allah, bantu aku ketika aku mencoba yang terbaik untuk menggapai ridhamu.

Kunci sukses

If you keep going, you’ll get there. Consistency is the key to success.

Jika kamu terus berjalan, kamu pasti akan sampai di sana. Istiqamah adalah kunci menuju kesuksesan.

Sungguh-sungguh

If you really work for Allah, be consistent in your work and have patience.

Jika kamu sungguh-sungguh beramal karena Allah, Istiqamahlah dalam amalmu dan bersabarlah.

Berpahala

Real reward lies in being consistent with doing good deeds.

Pahala yang sesungguhnya terletak pada kemampuan istiqamah dalam melakukan amal perbuatan baik.

Istiqamah dalam keimanan

Iman is like a flower, that must consistenly watered with Good deeds and repentance otherwise it becomes weak.

Iman itu ibarat bunga, yang harus selalu disiram dengan amal shalih dan taubat. Jika tidak, maka ia menjadi lemah.

Doa agar istiqamah

رَبِّ اجْعَلْنِي لَكَ شَكَّارًا لَكَ ذَكَّارًا لَكَ رَهَّابًا لَكَ مُطِيعًا إِلَيْكَ مُخْبِتًا إِلَيْكَ أَوَّاهًا مُنِيبًا

Oh Allah, make me thank You profusely, remember You regularly, fear You greatly, obey You consistently, submit to You wholly, and relent unto You often.

Wahai Tuhanku, jadikanlah aku orang yang banyak bersyukur kepada-Mu, banyak berzikir kepada-Mu, orang yang takut kepada-Mu, orang yang taat kepada-Mu, orang yang khusyuk kepada-Mu, dan orang yang bertobat kepada-Mu. 

Istiqamah sepanjang hari

Being muslim is for all day, not just 5 times a day.

Menjadi muslim itu sepanjang hari, bukan hanya 5 kali dalam sehari.

Tanggung jawab

Istiqamah. It’s a responsibility, not a choice.

Istiqamah adalah sebuah tanggung jawab, bukan sebuah pilihan.

Kunci istiqamah

The key to staying istiqamah is by holding on to the quran and sunnah.

Kunci untuk tetap istiqamah adalah dengan berpegang teguh pada Al-Qur’an dan sunnah.

(Baca juga: Kumpulan ayat alquran tentang istiqamah)

Itulah beberapa kata mutiara islami tentang istiqamah yang semoga bisa menginspirasi dan menjadi suntikan motivasi bagi kita untuk terus semangat di jalan kebaikan. Sesulit apapun medan yang dilalui, seberat apapun ujian yang dihadapi, jangan pernah menyerah untuk menggapai ridha Allah subhanahu wa ta’ala.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular