HomeKata Bijak Islami37 Kata Mutiara Islami Tentang TAKWA Kepada Allah SWT

37 Kata Mutiara Islami Tentang TAKWA Kepada Allah SWT

Takwa, sebagai konsep sentral dalam agama Islam, menuntun umat muslim untuk menghadirkan kesadaran yang mendalam akan keberadaan Allah dalam setiap aspek kehidupan. Dalam artikel ini, kami akan membahas kumpulan kata Islami tentang takwa, menjelaskan makna, pentingnya, dan bagaimana mewujudkannya dalam kehidupan sehari-hari. Mari kita telusuri bersama bagaimana kata-kata Islami tentang takwa dapat membimbing kita menuju ketinggian spiritual yang lebih tinggi.

Takwa merupakan kesadaran batin yang mendorong seseorang untuk menjauhi segala bentuk dosa dan melakukan segala perbuatan yang diridhai Allah. Kata-kata Islami tentang takwa memperjelas makna dan signifikansi pentingnya takwa dalam menjalani kehidupan sebagai seorang muslim.

Mengamalkan takwa adalah kunci untuk mencapai keberhasilan dalam kehidupan dunia dan akhirat. Kata-kata Islami tentang takwa mengingatkan kita akan pentingnya menjaga kesadaran akan Allah dalam setiap langkah dan tindakan kita, sehingga dapat meraih keberkahan dan kebahagiaan sejati.

Takwa bukan hanya tentang ibadah ritual semata, tetapi juga tentang perilaku dan sikap yang mencerminkan ketakwaan kepada Allah. Kata-kata Islami tentang takwa mengajarkan kita untuk menjaga tutur kata, sikap, dan perilaku agar senantiasa sesuai dengan ajaran agama.

Tidak memiliki takwa dapat membawa dampak negatif dalam kehidupan seseorang. Kata-kata Islami tentang takwa mengingatkan kita akan bahaya mengabaikan takwa, yang dapat menyebabkan seseorang tersesat dari jalan yang lurus dan mendapat siksa di akhirat.

Meningkatkan takwa memerlukan usaha dan kesungguhan yang kontinu. Kata-kata Islami tentang takwa memberikan panduan praktis tentang bagaimana meningkatkan takwa, mulai dari memperbanyak ibadah, memperbaiki akhlak, hingga memperdalam ilmu agama.

(Baca juga: Kata bijak islami tentang bersyukur atas nikmat Allah)

Kata bijak islami tentang TAKWA

kata bijak islami tentang takwa

Dalam segala hal, menyadari pentingnya takwa dalam mengarungi kehidupan adalah kunci untuk meraih keberkahan dan kesuksesan sejati. Kata-kata Islami tentang takwa mengajarkan kita untuk senantiasa menjaga kesadaran akan Allah dalam setiap langkah dan tindakan kita, sehingga dapat hidup dengan penuh makna dan keberkahan.

Dengan memperhatikan nilai-nilai takwa yang diungkapkan dalam kata-kata Islami, kita dapat menggapai ketinggian spiritual yang lebih tinggi dan meraih keberkahan dalam kehidupan kita sebagai seorang muslim.

  1. Jalan penuh duri

It was reported that Umar bin Khattab asked Ubay ibn Ka’ab about Taqwa. Ubay said, “Have you ever walked on a path that has thorns on it?” Umar said, “Yes.” Ubay said, “What did you do then?” He said, “I rolled up my sleeves and struggled.” Ubay said, “That is taqwa.”

Umar bin Khattab pernah bertanya kepada Ubay bin Ka’ab: “Tahukah kamu apa itu takwa?“ Ubay bin Ka’ab lalu balik bertanya: “Pernahkah kamu berjalan di suatu jalan yang penuh dengan duri? Lalu apa yang akan kamu lakukan?“ Umar menjawab: “Tentu saja saya akan sangat berhati-hati dan teliti agar tidak terkena duri“. Ubay berkata: “Itulah takwa“.

  1. Mendekati cahaya

The closer you get to the light the greater Your Shadow becomes. Allah is the light, Taqwa is your shadow.

Semakin dekat kamu dengan cahaya, semakin besar pula bayangan yang tercipta. Begitulah, Allah adalah cahayanya, sementara takwa adalah bayangannya.

  1. Hanya takwa

It is only taqwa that stops a person sinning in private. – Abu Abdissalam

Hanya takwa yang mampu menghentikan seseorang berbuat dosa dalam keadaan seorang diri. – Abu Abdissalam

  1. Bertakwalah

O you who believe! Be afraid of Allah, and be with those who are true (in words and deeds). – (Q.S At-Taubah: 119)

Hai orang-orang yang beriman bertakwalah kepada Allah, dan hendaklah kamu bersama orang-orang yang benar. – (Q.S At-Taubah: 119)

  1. Perisai takwa

The essence of Taqwa is to make a shield (which guards) against Allah’s anger and punishment. That shield is to obey His commandments and abstain from His punishment. – Ibn Rajab

Esensi dari Takwa adalah membuat perisai yang melindungi diri dari murka dan siksa Allah. Perisai tersebut yaitu dengan mematuhi segala perintah-Nya dan menjauhkan diri dari larangan-Nya. – Ibn Rajab

  1. Pertolongan Allah

With taqwa, the servant receives Allah’s help.

Dengan takwa, seorang hamba akan mendapat pertolongan Allah.

  1. Orang yang banyak ilmu

Those of you who have the most knowledge should also be those who fear Allah the most. – Abdullah ibn Mubarak

Orang yang memiliki pengetahuan paling banyak seharusnya juga adalah orang yang paling takut kepada Allah. – Abdullah ibn Mubarak

  1. Pahala takwa

If you live in a time where sinning is easier, understand that it is a time where the reward of being a person of taqwa is also greater. – Sajid Ahmed Umar

Jika kamu hidup di masa berbuat dosa itu terlihat lebih mudah, pahamilah bahwa itulah masa di mana pahala untuk menjadi orang bertakwa juga lebih besar. – Sajid Ahmed Umar

  1. Di mana pun

Fear Allah wherever you may be.

Bertakwalah kepada Allah di mana saja kamu berada.

  1. Kualitas takwa

The main purpose of prayer is to make you a better person by instilling in you the quality of TAQWA (God consciousness). Once you are conscious of God, you will try to live a life pleasing to Allah, a righteous life. This is the main purpose of learning the various daily supplications which the Prophet (pbuh) taught for all our daily activities. – Dr Bilal Philips

Tujuan utama dari shalat adalah untuk membuatmu menjadi orang yang lebih baik dengan menanamkan kualitas TAKWA (kesadaran Ilahi) dalam diri. Begitu kamu menyadari akan pengawasan Allah, maka kamu akan berusaha menjalani kehidupan yang diridhai oleh-Nya, yaitu kehidupan yang benar. Inilah tujuan utama mempelajari berbagai doa yang diajarkan Nabi (saw) dalam semua aktifitas kita sehari-hari. – Dr Bilal Philips

  1. Tidak Allah sia-siakan

Verily, he who has Taqwa and is patient, then surely, Allah makes not the reward of the gooddoers to be lost. – (Q.S Yusuf: 90)

Sesungguhnya barang siapa yang bertakwa dan bersabar, maka sungguh Allah tidak akan menyia-nyiakan pahala bagi orang-orang yang berbuat kebaikan. – (Q.S Yusuf: 90)

Kata mutiara islami tentang TAKWA

  1. Menjauhi kesyirikan

The ones with taqwa are those believers who prevent themselves from shirk. – Ibnu Abbas

Orang-orang bertakwa ialah orang-orang beriman yang memelihara diri mereka dari berbuat syirik kepada Allah. – Ibnu Abbas

  1. Derajat tertinggi

The highest degree in Iman is that you always regard yourself in the presence of Allah. – Utsman bin Affan

Derajat iman paling tinggi adalah kamu menyadari bahwa dirimu selalu berada di hadapan Allah. – Utsman bin Affan

  1. Jalan keluar

I realized that Taqwa is the way out of every kind of grief and distress. As soon as I followed the path of Taqwa, I found the way out. – Ibnu Qayyim

Aku menyadari bahwa Takwa adalah jalan keluar dari segala bentuk kesedihan dan kesusahan. Segera setelah jalan ketaqwaan kutempuh, aku menemukan jalan keluarnya. – Ibnu Qayyim

  1. Sesuai kesanggupan

So fear Allah as much as you are able and listen and obey and spend (in the way of Allah), it is better for your selves. And whoever is protected from the stinginess of his soul, it is those who will be the successful. – (Q.S At Taghabun: 16)

Maka bertakwalah kamu kepada Allah sesuai kesanggupanmu dan dengarlah serta taatlah dan nafkahkanlah nafkah yang baik untuk dirimu. Dan barangsiapa yang dipelihara dari sifat kikir, maka mereka itulah orang-orang yang beruntung. – (Q.S At Taghabun: 16)

  1. Menjaga pandangan

A person without Taqwa will not lower their gaze even if they’re married. A person with Taqwa will, even if they’re not. – Omar Suleiman

Seseorang tanpa takwa tidak akan menjaga pandangannya meski mereka telah menikah. Sementara orang yang bertaqwa akan selalu menjaga pandangannya, bahkan jika mereka belum menikah. – Omar Suleiman

  1. Kecantikan sejati

A woman’s beauty is not in her features, the shade of her skin, or her possessions. True beauty is in her heart, in her Imaan, her Taqwa, and love for her Deen.

Kecantikan seorang wanita itu bukan terletak pada wajahnya, warna kulitnya, atau barang-barang yang melekat di tubuhnya. Akan tetapi kecantikan sejati seorang wanita itu ada di hatinya, di dalam Iman, Takwa dan kecintaannya pada agama.

  1. Orang paling mulia

Verily, the most honourable of you with Allah is that (believer) who has Taqwa. – (Q.S Al-Hujurat:13)

Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling takwa diantara kamu. – (Q.S Al-Hujurat:13)

  1. Tanda-tanda iman

The rights of iman are four, God-consciousness (Taqwa), shame, gratitude and patience. – Ibnu Hajar

Tanda-tanda iman kepada Allah itu ada 4 yaitu: 1) Takwa, 2) Haya’ atau malu, 3) Syukur nikmat, dan 4) Sabar. – Ibnu Hajar

  1. Jalan keluar dan rezeki

And whoever fears Allah, He will make for him a way out. And will provide for him from where he does not expect. – (Q.S At Talaq: 2-3)

Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan jalan keluar baginya. Dan memberinya rezeki dari arah yang tidak disangka-sangkanya. – (Q.S At Talaq: 2-3)

  1. Menggapai berkah

And if only the people of the cities had believed and feared Allah, We would have opened upon them blessings from the heaven and the earth, but they denied (the messengers), so We seized them for what they were earning. – (Q.S Al A’raf: 96)

Jikalau sekiranya penduduk suatu negeri beriman dan bertakwa, pastilah Kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi, akan tetapi mereka mendustakan (ayat-ayat Kami) itu, maka Kami siksa mereka disebabkan perbuatannya. – (Q.S Al A’raf: 96)

  1. Memprioritaskan Allah

Put Allah First And You’ll Never Be Last.

Jadikan Allah yang pertama, maka kamu tidak akan menjadi yang terakhir di mata Allah.

Kata bijak islami tentang Takwa

  1. Alfurqan

Sebab itu al-Furqan adalah buah dari takwa, dan takwa adalah akibat dari iman. Bertambah iman, bertambah tinggi takwa, maka bertambah halus pulalah kekuatan al-Furqan dalam jiwa kita. – (Buya Hamka: Tafsir Al-Azhar, 297)

  1. Peningkatan takwa

Setiap kali seorang hamba semakin bertakwa, maka dia akan semakin meninggi untuk menggapai hidayah yang lain. Dia akan senantiasa mengalami peningkatan hidayah selama dia mengalami peningkatan takwa. Dan setiap kali dia kehilangan suatu bagian ketakwaan maka luputlah darinya suatu bagian dari hidayah yang sebanding dengannya. Setiap kali dia bertakwa maka bertambahlah petunjuk yang dia miliki. Dan setiap kali dia mengikuti hidayah maka ketakwaannya juga semakin bertambah. – (Ibnu Qayyim: al-Majmu’ al-Qayyim, 1/102-103)

  1. Takwa berbuah surga

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu ia berkata, “Rasulullah shallallahu’ alaihi wa sallam ditanya mengenai perkara yang banyak memasukkan seseorang ke dalam surga, beliau menjawab, ‘Takwa kepada Allah dan berakhlak yang baik.’ Beliau ditanya pula mengenai perkara yang banyak memasukkan seseorang ke dalam neraka, jawab beliau, ‘Perkara yang disebabkan karena mulut dan kemaluan.'” – (HR. Tirmidzi)

  1. Menjaga akidah

Orang yang bertakwa itu adalah orang yang disiplin menjaga akidahnya, tidak mau menuhankan apapun selain Allah dalam posisi apapun. – Aa Gym

  1. Hidupnya pemuda

Demi Allah, hidupnya pemuda itu dengan ilmu dan takwa. Jika keduanya tidak ada, maka keberadaannya tidak dianggap ada. – Imam Syafi’i

  1. Pengertian takwa

Takwa adalah takut kepada Allah, melaksanakan segala sesuatu yang datang dari-Nya, ridha dengan karunia-Nya walaupun sedikit, dan menyiapkan diri untuk menyambut kematian. – Ali bin Abi Thalib

  1. Tidak lebih baik

Takwa adalah engkau tidak melihat dirimu lebih baik dari seseorang. – (Ibnu Umar: Tafsir Al-Baghawi, 1/60)

  1. Orang hebat

Orang yang hebat pada pandangan manusia belum tentu hebat di sisi-Nya. Orang yang benar-benar hebat adalah mereka yang tinggi ketakwaannya kepada Allah. Karena hanya takwa yang membedakan manusia.

  1. Kecerdasan

Secerdas-cerdasnya kecerdasan adalah takwa. Sebodoh-bodohnya kebodohan adalah durhaka. Sejujur-jujurnya kejujuran adalah amanah. Sebohong-bohongnya kebohongan adalah khianat. – Abu Bakar As-Shiddiq

  1. Datangnya rezeki

Sebagaimana takwa kepada Allah adalah perkara yang mendatangkan rezeki, maka meninggalkan takwa akan menyebabkan kefakiran. Tidak ada yang dapat mendatangkan rezeki kecuali dengan meninggalkan maksiat. – Ibnu Qayyim

  1. Mahal

Surga itu mahal. Tapi orang miskin bisa mendapatkan. Sebab nilainya bukan pada harta, tapi takwa.

  1. Orang yang bertakwa

Maka barangsiapa bertakwa kepada Allah, maka Allah akan memberi taufik dan mengangkat (derajat)nya. – (Ibnu Utsaimin: Kitabul Ilmi, 120)

  1. Cinta

Cinta berlandaskan takwa, itulah pilihan yang tepat dalam mengikat jalinan cinta. Sebab sebagaimana petunjuk dari baginda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, pilihlah karena faktor agama, moga-moga bahagia.

  1. Atlet Allah

Jangan berhenti berdoa. Jadilah atlet Allah yang tangguh. Tingkatkan iman dan takwa agar jiwamu tak mudah rapuh.

  1. Tingkatkan

Kalau pengetahuan anda mau ditambah oleh Allah, mudah dalam belajar, kuat dalam ingatan, tingkatkan takwamu kepada Allah, maka Allah akan ajarkan anda pengetahuan (ilmu). – Adi Hidayat

(Baca juga: Kata mutiara islami tentang taubat)

Semoga beberapa kata bijak islami tentang taqwa di atas dapat meningkatkan kesadaran kita akan pentingnya memelihara ketaqwaan dalam hati, sehingga kita akan terus menerus meningkatkan kualitas ketaqwaan kepada Allah SWT untuk mencapai derajat Muttaqin.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version